Berpacu Dengan Waktu, Satgas TMMD dan Warga Kebut Pengerjaan Jalan

    Berpacu Dengan Waktu, Satgas TMMD dan Warga Kebut Pengerjaan Jalan
    Satgas TMMD bersama dengan warga dalam pembangunan ruas jalan di lokasi TMMD reg ke-113 di desa Pengkoljagong

    BLORA - Pengerjaan program pembangunan 3 ruas jalan terus berlanjut, kegiatan yang dilaksanakan secara kompak dan berkesinambungan oleh personel satgas TMMD ke 113 Kodim 0721/Blora ini terus dipacu pembangunannya.

    Curahan tenaga disertai cucuran keringat terus di sumbangkan para personel anggota satgas TMMD dengan semangat dan selalu bersinergi bersama warga masyarakat Desa Pengkoljagong demi mensukseskan program yang digelar ini.

    Terpantau, tumpukan material pecahan batu sudah disiapkan untuk diratakan guna memperkeras tekstur jalan, secara gotong royong di angkut dengan angkong (Arco) dan dilansir menggunakan karung oleh warga dan Satgas ke titik sasaran. Senin (06/6/2022)

    Mengingat waktu penutupan program TMMD tinggal beberapa hari lagi, semangat untuk mencapai target hasil yang maksimal terus dilakukan para personel di lapangan dengan di bantu warga tanpa kenal menyerah.

    Di bawah panasnya terik matahari yang lumayan menyengat di lokasi, “Semangat, ayo semangat” terdengar teriakan oleh salah satu personel satgas TMMD sambil bekerja memberikan spirit kepada rekan yang lain.

    Blora TMMD reg ke-113 TMMD Pengkoljagong Kodim Blora
    Purwanto

    Purwanto

    Artikel Sebelumnya

    Finishing Rapikan Ruas Jalan Terus Dikebut...

    Artikel Berikutnya

    Tim Wasev Itdam IV/Diponegoro Kunjungi Lokasi...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Pasiops Kodim 1710/Mimika Pimpin Apel Kesiapan Pasukan TNI Pada Pengamanan TPS Pemilukada Tahun 2024 BKO Polres Mimika
    Yakinkan Dapat Berjalan Dengan Lancar Dan Aman, Dandim 1710/Mimika Dampingi Wakapolda Papua  Pantau Langsung Pemungutan Suara Di TPS
    Hidayat Kampai: Nepo Baby, Privilege yang Jadi Tumpuan Kebijakan Publik?

    Ikuti Kami